8 Tips Aman Membeli Skincare

Ilustrasi skincare/ Image by Moondance from Pixabay
Share

digitalMamaIDSkincare atau perawatan kulit merupakan salah satu jurus ninja agar Mama tetap glowing di tengah kesibukan sehari-hari. Beberapa tips aman membeli skincare ini penting untuk dipraktekkan!

Memakai skincare juga bisa menjadi waktu healing atau me time buat Mama. Karena pentingnya skincare untuk kesehatan kulit, tak aneh jika Mama memasukkan item pembelian skincare ke dalam budget bulanan.

Supaya aman di wajah dan di kantong, ada beberapa tips aman membeli skincare yang perlu Mama ingat.

1. Kenali dulu, kebutuhan atau keinginan

Terkadang, Mama sulit membedakan mana keinginan dan kebutuhan dalam membeli suatu barang, termasuk skincare.

Apalagi, di tengah serbuan iklan dan promosi produk yang makin kreatif di era digital sekarang ini.

Iklan-iklan skincare di media sosial misalnya, kerap membuat kita penasaran untuk mencoba.

Apalagi, jika dibumbui dengan klaim hasil yang instan atau mengandung bahan-bahan alami yang aman.

Namun, sebelum mencoba skincare baru, ada baiknya Mama renungkan dulu, apakah benar-benar perlu, apakah skincare andalan yang dipakai selama ini sudah benar habis?

2. Sesuaikan budget

Sebelum membeli skincare, ada baiknya kita menyesuaikan dengan budget atau anggaran yang sudah diatur. Mama perlu menimbang lebih jauh antara harga skincare tersebut dan kualitas atau manfaatnya.

Belum tentu, semakin mahal skincare, kualitasnya semakin baik loh Ma. Apalagi semua tergantung jenis kulit kita. Kadang, ada skincare yang mahal tetapi  tidak cocok pada kulit kita, dan sebaliknya. Ada skincare yang harga hemat, tetapi manfaatnya sangat terasa.

3. Cocokkan dengan jenis kulit

Kalau Mama ingin mencoba skincare baru, sebaiknya disesuaikan dengan jenis kulit Mama ya. Apakah Mama memiliki kulit kering, berminyak, kombinasi, atau sensitif.

Sebab, setiap jenis kulit memerlukan perawatan yang berbeda.

Kulit kering misalnya, membutuhkan produk yang melembabkan, sedangkan kulit berminyak memerlukan produk yang dapat mengontrol produksi minyak berlebih.

Ilustrasi skincare/ Image by riza april from Pixabay
Ilustrasi skincare/
Image by riza april from Pixabay

4. Pahami permasalahan kulit

Mama juga perlu memahami dulu permasalahan kulit yang perlu diatasi.

Ada berbagai permasalahan kulit yang seringkali dialami, seperti jerawat, kulit berminyak, komedo, flek hitam, kulit kusam, kulit kering.

Terkadang, kulit wajah dapat mengalami beberapa masalah kulit sekaligus sehingga perlu mengombinasikan produk skincare.

Namun, yang juga harus diingat, ada kandungan dalam skincare yang tidak bisa dicampur. Mama juga bisa menentukan, permasalahan kulit mana yang ingin diatasi sehingga tepat memilih skincare sesuai tujuannya.

5. Perhatikan kandungan produk

Perhatikan dulu kandungan skincare yang akan Mama beli ya. Pastikan kandungannya aman dari bahan-bahan berbahaya atau yang mengandung alergen.

Untuk ibu hamil dan menyusui, ada baiknya lebih selektif dalam memilih skincare. Sebaiknya pilih produk skincare yang mengandung bahan-bahan alami dan aman. Cek juga efek samping produk yang mungkin terjadi.

6. Cek label BPOM dan tanggal kadaluarsa

Produk skincare yang aman telah terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Mama bisa mengeceknya lewat situs web BPOM. Selain itu, pastikan Mama mengecek tanggal kadaluarsa produk. Bisa bertanya langsung kepada penjual atau teliti pada keterangan produk.

Jika Mama lebih mengutamakan produk bersertifikasi halal, ada baiknya juga mengeceknya di situs web Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia.

Ada beberapa contoh produk yang bersertifikasi halal, salah satunya Wardah. Mama bisa cek-cek skincare halal Wardah di sini. 

Selain Wardah, ada juga Emina, Somethinc, Avoskin, Garnier, dan lainnya.

Ilustrasi skincare/ Image by Dee from Pixabay
Ilustrasi skincare/ Image by Dee from Pixabay

7. Cek review produk

Mama bisa mengecek review skincare incaran Mama sebelum membelinya ya. Selain itu, jangan lupa membandingkan skincare dengan fungsi sejenis. Siapa tahu ada yang lebih bagus tetapi harganya lebih murah meski fungsinya sama.

8. Beli size kecil untuk mencoba

Jika Mama ingin mencoba skincare baru, ada baiknya membeli dalam kemasan ukuran kecil terlebih dahulu. Dengan begitu, skincare tersebut tak mubazir terbuang jika ternyata tidak cocok dengan kulit kita. Jika membeli di toko offline, Mama bisa meminta sampel terlebih dahulu untuk mencoba. Namun, jika sudah terlanjur membeli dan ternyata tidak cocok, Mama masih bisa menjualnya kembali. Siapa tau ada yang minat ya Ma, bisa juga dijual di Carousell. 

Nah kira-kira 8 hal itulah yang perlu Mama perhatikan sebelum membeli skincare ya. Jangan lupa juga untuk memperhatikan hasil dari pemakaian skincare Mama. Jika ada efek samping berbahaya atau malah kulit Mama menjadi lebih buruk, sebaiknya konsultasikan skincare yang tepat dengan ahlinya ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terpopuler

ORDER MERCHANDISE

Bingung cari konten yang aman untuk anak?
 
Dapatkan rekomendasi menarik dan berikan pendapatmu di Screen Score!
Ilustrasi melatih anak bicara/Bukbis Ismet Candra Bey/digitalMamaID